Cara Memakai Lipstik Matte Yang Benar Agar Tampil Maksimal


Lipstik adalah salah satu jenis make up yang diaplikasikan pada bibir. Penggunaan lipstik biasanya bertujuan untuk mencerahkan warna bibir agar tidak terlihat pucat. Lipstik hadir dalam berbagai varian kategori seperti lip gloss, lip liner, lip balm, lip tint, matte lip, dan lain sebagainya. Salah satu yang disukai oleh banyak wanita adalah jenis matte lipstik, karena jenis lipstik ini dianggap mampu bertahan lama ketika digunakan dan terlihat padat membentuk biibr dengan sempurna serta tidak mudah pudar meski digunakan makan dan minum, beberapa jenis lipstik matte memberikan formula tidak akan meninggalkan bekas lipstik pada sedotan atau pun pada gelas pada saat minum. Namun sering kali penggunaan lipstik matte akan menyebabkan bibir menjadi kering, untuk itu berikut adalah cara memakai  lipstik matte;
  1. Sebelum menggunakan matte lipstik usahakan menggunakan lip balm atau pelembab bibir lainnya. Hal ini dimaksudkan untuk mengurangi rasa kering pada lipstik yang terlalu matte sehingga tidak akan menjadikan bibir semakin kering dan pecah-pecah. 
  2. Gunakan crub bibir untuk mengangkat sel kulit mati pada bibir yang kering sebelumnya,  hal ini menjadi sangat penting karena akan berpengaruh pada penggunaan matte lip.
  3. Ketika memilih menggunakan matte lip maka kalian perlu menghidrasi kulit bibir dengan masker bibir. Penggunaan masker bibir akan memberikan banyak manfaat ketika kamu ingin konsisten menggunakan matte lip. Masker bibir dianggap mampu  menjaga bibir dari kerusakan UV, sehingga ketika kalian menggunakan matte lip bibir kalian akan tetap terjaga dengan baik  dan terhindar dari bibir kering yang merusak kulit bibr yang kering.
  4. Gunakan primer bibir yang berfungsi untuk menyempurnakan hasil matte ketika lipstik diaplikasikan pada bibir, karena untuk hasil yang  matte sempurna membutuhkan warna yang terdistribusi secara merata.
  5. Aplikasikan lipstik matte setelah mengaplikasikan lip liner untuk membuat garis bibir agar penggunaan matte lip tidak keluar dari garis bibir sehingga akan memberikan hasil matte yang sempurna. Penggunaan matte lip hanya cukup satu pulasan saja dengan pulasan yang merata.

Belum ada Komentar untuk "Cara Memakai Lipstik Matte Yang Benar Agar Tampil Maksimal"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel